Masuk Angin |
Bagi yang suka begadang seperti saya pastinya sudah sering mengalami yang namanya masuk angin. Penyakit masuk angin ini sangat rentan di derita bagi mereka yang mengalami daya tubuh rendah atau bagi orang yang mengidap gangguan tekanan darah rendah. Oleh karena itu bila pekerjaan Anda berhubungan dengan aktivitas begadang maka perlu dicarikan solusi agar penyakit ini tidak Anda derita atau paling kurang tidak terlalu parah.
Biasanya gejala masuk angin dapat ditandai dengan kondisi yang sering kali timbul adalah tubuh merasa meriang adem panas, perut kembung, mual, kepala pusing dan masih banyak lagi. Bagi mereka yang mengalami tekanan darah rendah biasanya tidak tahan terhadap terjadinya udara dingin.Penyebab masuk angin diantaranya telat makan, sehingga perut menjadi kosong dan terisi dahulu oleh angin sehingga perut terasa penuh dan kembung mengakibatkan rasa mual akan tetapi sulit untuk dimuntahkan.
Penyebab lain terjadinya masuk angin adalah karena faktor cuaca, dalam kondisi cuaca dingin bagi sebagian orang yang telat makan biasanya bisa menyebabkan masuk angin, pergantian cuaca yang ektrim atau dimusim pancaroba dan lain-lain.Kurang istirahat yang cukup atau kurang tidur ditambah dengan asupan nutrisi yang kurang mewadahi juga bisa memicu terjadinya masuk angin.Bagi anda yang tidak terbiasanya dengan berkendara biasanya juga gampang terkena masuk angin, seperti ketika naik bus, mobil dengan perjalanan waktu yang lama.
Nah tentunya Anda akan bertanya bagaimana cara mengantisipasi terjadinya gangguan masuk angin ini? Seperti yang saya kutip dari salah satu situs, ada beberapa cara yang dapat ditempuh untuk mengatasi masuk angin atau meminimilisir terjadinya penyakit masuk angin, silahkan disimak :
Makan Secara Teratur
Makan secara teratur serta minum vitamin atau suplemen berguna untuk menjaga daya tahan tubuh sehingga tidak mudah terkena masuk angin.
Gunakan Jaket Tebal Saat berpergian
Ketika terjadinya musim hujan atau saat cuaca sangat dingin di anjurkan untuk memakai jaket yang tebal dalam hal ini untuk mengantisipasi angin masuk kedalam tubuh kita, dalam hal ini juga dengan menggunakan jaket sangat penting untuk di pakai ketika bepergian membawa kendaraan bermotor.
Hindari Minuman juga Makanan Dingin
Menghindarii minuman dingin meruupakan salah satu langkah tepat untuk menghindari terjadinya masuk angin.
Sekian postingan Tips Cara Mencegah Masuk Angin semoga bermanfaat bagi pemaca terutama para pekerja yang terpaksa lembur.
Sumber Artikel : ikiopo.com