OBAT ALAMI UNTUK MENGOBATI CAMPAK (GABAK)

Penyakit Gabak (Campak) 
Minggu lalu ada anak tetangga yang terkena gabak (campak), namun tidak lama kemudian anak balita saya juga ikutan terkena. Alhamdulillah sekarang sudah agak sembuh dengan menerapkan pengobatan dokter dipadu dengan obat alami yang saya temui di daerah saya. 

Penyakit gabak/campak termasuk penyakit yang mudah menular. Penyakit campak di akibatkan oleh virus campak bernama paramiksovirus. Gabag atau lebih familiar disebut juga campak lebih umum menyerang anak di usia dibawah 10 tahun namun tidak menutup kemungkinan orang dewasa pun tidak luput serangan penyakit ini. Gejala-gejala penyakit campak diantaranya pada tubuh keluar bintik-bintik kecil, sering bersin-bersin serta ingusan, gatal, demam, mata merah dan berair serta peka terhadap adanya cahaya.Cara penularan campak pada umumnya ditularkan ketika seseorang menyedot virus campak yang ditularkan lewat batuk atau di saat lagi bersin melalui udara oleh orang yang telah terinfeksi sebelumnya. 

Salah satu pencegahan campak bisa kita lakukan dengan melakukan imunisasi secara teratur pada anak-anak. Nah bila sudah terkena atau terjangkiti penyakit ini jangan langsung panik. Di Indonesia cukup banyak bahan alami yang bisa dimanfaatkan dalam proses pengobatan campak sedang untuk melakukan pengobatan bisa dilakukan dengan ramuan herbal tradisional seperti berikut ini :

Ramuan Pertama
Bahan :
1 genggam Daun Asam, 7 jari rimpang Kunyit  dan Gula Enau secukupnya.
Cara Membuat Ramuan :
Daun asam serta kunyit digodok, sesudah dingin saring terus diminum dengan ditambah gula enau secukupnya. Minumlah dengan teratur 2-3 kali sehari

Ramuan Kedua
Bahan :
5 gram Adas, Asam Trengguli 20 gram, Bawang Merah 7 gram, Pulosari 8 gram, Temu Giring 9 gram, Gula Aren 15 gram dan air 400 cc.
Cara Membuat Ramuan :
Rebus semua bahan tersebut dengan air terkecuali bawang merah di parut. Selanjutnya air ramuan ini diminuman setiap hari dengan teratur.

Ramuan Ketiga
Mengobati campak pada bayi bisa dilakukan dengan :
Bahan :
Biji Buah Nangka ( artocarpus heterophyllus ) dan air.
Cara Membuat Ramuan :
Rebus biji buah nangka sampai mendidih, kemudian saring air rebusan serta tiriskan. Ramuan siap di gunakan. Minumkan ramuan sehari 2 kali, pagi sore. Lakukan dengan teratur.

Ramuan Keempat 
Bahan :
Daun Asam Muda ( tamarindus indica ) dan Kunyit ( curcuma domestica ) 
Cara Membuat Ramuan :
Tumbuk sampai halus daun asam muda serta kunyit secukupnya. Selanjutnya balurkan ramuan pada tubuh pasien dan lakukan secara teratur.
Ramuan ini digunakan sebagai obat luar untuk obat pembasmi gatal yang disebabkan oleh penularan penyakit campak.

Ramuan Kelima 
Bahan :
Ubi Kayu atau yang lebih dikenal dengan Singkong. 
Cara Membuat Ramuan :
Ambilah tiga buah singkong kupas kulitnya dahulu kemudian dicuci sampai bersih kemudian parut singkong tersebut untuk diambil sarinya dengan cara diperas atau disaring sebelumnya.Gunakan sari air singkong serta tambahkan 1 loyang air untuk mandi, namun sebelumnya hangatkan terlebih dahulu. Rendam sang anak dalam ramuan tersebut kurang lebih 10 sampai 15 menit, ingat jangan sampai digosok kulitnya.Sedangkan sari perasan ubi singkon lainya bisa digunakan buat bedak untuk kulit, untuk memperoleh hasil yang maksimakl sebaiknya sebaiknya dilakukan setiap hari. 

Sekian postingan Obat Alami Untuk Mengobati Campak (Gabak) semoga bermanfaat untuk kita semua.

Sumber Artikel : ikiopo.com