OBAT ALAMI UNTUK MENGUSIR NYAMUK

Nyamuk
Nyamuk adaah persoalan yang paling menjengkelkan dan terus menerus meneror keluarga Anda. Belum lagi beberapa jenis nyamuk malah membuat kita menderita penyakit seperti demam berdarah dan malaria. Saat ini beragam cara tersedia untuk mengusir nyamuk baik dengan cara murah sampai dengan cara kimia telah banyak ditempuh orang. 

Penggunaan obat nyamuk secara terus menerus pastinya akan membawa dampak bagi kesehatan. Keberadaan obat nyamuk yang apa bila terus menerus digunakan apalagi tiap malam akan mengakibatkan gangguan terhadap pernafasan terutama jika di dalam rumah terdapat balita yang masih rentan terhadap penyakit. Barangkali kita tidak menyadari akan hal tersebut namun lama-kelamaan maka akan berdampak dan memicu terjadinya penyakit baru.Oleh sebab itu urntuk mengusir nyamuk yang aman sebaiknya pilih dengan bahan yang alami dari alam, meski mungkin agak susah dan ribet dalam mencarinya, akan tetapi cukup efektif buat mengusir nyamuk lebih dari itu aman bagi kesehatan keluarga.

Nah berikut beberapa bahan alami yang dapat digunakan sebagai obat nyamuk alami penganti obat kimia yang terbukti ampuh juga meng mengusir nyamuk dirumah seperti saya baca di salah satu situs online, silahkan disimak :

1. Bunga Sukun
Mungkin kita tidak membayangkan teryata bunga sukun bisa kita pergunakan untuk mengusir nyamuk, lalu bagaimana caranya ?  Carilah bunga sukun yang telah tua dan kering biasanya sudah jatuh ke tanah.Lalu bakar bunga sukun tersebut seperti halnya membakar obat nyamuk bakar pada umumnya, kemudian tunggu hingga bunga sukun tersebut mengeluarkan asap. Nah asap yang keluar dari bunga sukun itulah yang bisa kita pergunakan buat mengusir nyamuk. Oleh karena asap yang dihasilkan lumayan banyak, maka sebaiknya dipergunakan untuk mengusir nyamuk di luar ruangan.

2. Bunga Lavender
Keberadaan bunga lavender mempunyai aroma yang tidak disukai oleh nyamuk. Caranya remas - remas bunga lavender tersebut sehingga bisa menjadi halus, selanjutnya gosok; gosokkan ke seluruh permukaan kulit kita yang sering dihinggapi nyamuk.

3. Zodia
Zodia merupakan jenis tanaman yang berasal dari Papua. Akan tetapi saat ini bisa kita bisa dengan mudah menemukannya di pulau Jawa. Oleh karena dari beberapa literatur dan  aroma yang tajam dari hasil kandungan evodiamine seerta rutaecarpine pada tanaman inilah yang kemudian dapat berfungsi sebagai pengusir nyamuk.

4. Daun Selasih
Tanaman ini yang satu ini memiliki banyak manfaat. Salah satu manfaatnya adalahdapat digunakan untuk mengusir nyamuk. Sedangkan yang digunakan adalah bagian daun tanaman ini. Oleh karena kandungan Eugenol, Linalool, serta geraniol pada tanaman inilah yang dapat digunakan dalam mengusir nyamuk .

5. Geranium
Mungkin diantara Anda ada yang belum mengenal tanaman ini. Geranium merupakan sebuah tanaman dari jenis perdu yang mempunyai tinggi antara 20 & 60 cm. Keberadaan Geranium memiliki bentuk yang indah sehingga kerap untuk di jadikan sebagai tanaman hias.Mengapa geranium bisa difungsikan untuk mengusir nyamuk secara alami ? sepertihalnya lavender aroma dari tanaman ini tidak disukai oleh nyamuk meskipun bagi manusia geranium memiliki aroma wangi yang enak untuk di cium.

Oleh karena itu tidak salah bila Anda menjadikan salah satu tanaman diatas untuk Anda tanam dipekarangan/taman Anda yang bisa berfungsi ganda sebagai hiasan dirumah yang membuat kondisi rumah bertambah indah bisa juga dimanfaatkan untuk mengusir nyamuk secara alami.

Sekian postingan Obat Alami untuk Mengusir Nyamuk, semoga bermanfaat

Sumber Artikel : ikiopo.com